Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot

Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot - Bagi seorang blogger, yang menggunakan platform Blogspot dan sudah memasang custom domain. Pasti sering mengeluhkan dimana mereka tidak bisa melakukan seting https di dashboard blogspot. Padahal penggunaan protokol https merupakan standar keamanan web yang diinginkan oleh mesin pencari google.

Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot


Dimana rata-rata agar dapat menggunakan protokol https, harus menggunakan layanan pihak ke 3 yang berbayar maupun gratis. Namun hal tersebut sangat merepotkan untuk sebagian orang. Karena harus merubah setingan pada penyedia layanan domain yang digunakan, serta melakukan perbuahan-perubahan pada kode html pada tema blogspot yang digunakan.

Namun sekarang anda tidak perlu repot lagi, dimana pihak google memberikan update terbaru. Dimana anda sudah bisa menggunakan protokol https pada custom domain pada blogspot. Tentu dengan menggunakan protokol https, maka keuntungan utama yang didapat adalah mudah di index oleh mesin pencari google karena dianggap memenuhi syarat keamanan dari google.

Keuntungan lainnya adalah, artikel anda akan mudah di terima oleh mesin pencari karena berstatus aman. Efeknya adalah peningkatan jumlah visitor pada blog anda. Serta memperkuat dominasi SEO dan kata kunci yang mengarah kepada blog anda.


7 Cara Mudah Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Blogspot


Menggunakan Protokol Https sendiri memberikan rasa aman terhadap visitor yang mengunjungi blog anda, dan perlu anda ketahui bahawa kedepannya google hanya mengutamakan blog yang menggunakan protokol https saja. Dan berikut cara mudah merubah protokol http menjadi https pada blogspot yang menggunakan custom domain.

1# Membuka Dashboard Blogspot di Draft.blogger.com


Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Setingan Pada Draft.blogger.com

Agar dapat membuka setingan perubahan http menjadi https di blogspot, anda bisa langsung mengakses melalui web browser kesayangan anda pada alamat ini draft.blogger.com. Kemudian, anda bisa langsung masuk pada menu seting atau setelan pada menu bar blogspot di mode draft blogger tersebut.


Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Tunggu Beberapa Saat agar Memunculkan Pilihan Pengalihan Https

Lalu anda bisa melihat setingan dasar pada bagian bawah terdapat pilihan Ketersediaan HTTPS, anda bisa langsung memilih "ya" dan tunggu beberapa saat sekitar 1 sampai 5 menit anda bisa langsung refresh browser anda dan pilih pada menu Pengalihan HTTPS dan pilih " Ya. Setelah pengalihan https berhasil dilakukan, maka blog anda sudah berhasil pindah pada mode protokol https.

2# Memeriksa Kondisi Blog Setelah Merubah Setingan Https


Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Kondisi Situs Blog Yang Kondisi Protokol Https Belum Berjalan Sempurna


Setelah berhasil melakukan perubahan seting dari http menjadi https, anda bisa langsung cek blog anda apakah mode tersebut sudah berjalan sempurna atau belum. Dan terdapat tanda berupa gembok hijau, tanda seru, atau gembok merah. Setelah pemeriksaan blog selesai, anda bisa langsung menuju langkah ke 3 dibawah ini.

3# Apabila Terjadi Masalah Segera Periksa Blog Pada Whynopadlock.Com

Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Memeriksa Kesalahan Protokol Https Pada Blog


Apabila  ketika anda cek blog anda dan terdapat tanda gembok warna hijau, maka anda bisa langsung melanjutkan langkah berikutnya yaitu pada point ke 5. Tapi apabila masih terdapat tanda seru, atau bahkan tanda gembok merah. Anda harus memeriksakan blog anda pada Whynopadlock.Com.

Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Analisa Data Yang Rusak


Dimana pada situs Whynopadlock.Com, anda tinggal memasukan alamat blog anda lengkap dengan alamat baru menggunakan https. Maka Whynopadlock.Com, akan menganalisa bagian kode html mana yang harus anda rubah agar protokol https dapat berjalan dengan sempurna.

4# Analisa Masalah Dan Rubah Kode Http Menjadi Https Pada Tema


Masalah yang sering muncul adalah ketika template atau tema yang anda gunakan masih terdapat url yang beralamatkan "http". Karena anda sudah menggunakan mode protokol "https", maka akan terjadi eror pada mixed conten. Atau bisa dibilang adanya pencampuran konten http dengan https pada satu blog.

Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Merubah Http menjadi Https Pada Templates

Untuk itu, anda hanya tinggal melihat pada  Whynopadlock.Com, pada bagian manakah yang harus diganti. Cukup anda cari saja dengan fitur pencarian di tema dan menekan Ctr+F kemudian ketikan alamat http yang ingin anda ganti dengan https sesuai petunjuk dari Whynopadlock.Com.

Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Merubah Kode Http menjadi Https di Postingan Blog


Apabila alamat html http yang harus anda ganti berada di postingan, anda harus melihat alamat url yang ditampilkan pada Whynopadlock.Com. Kemudian buka dan edit postingan tersebut dalam mode Html agar bisa anda rubah protokol yang masih http menjadi https di bagian pencarian.

5# Submit Ulang Dengan Https Pada Google Webmaster 

Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Daftarkan Url Blog Anda di Google Webmaster


Ketika sukses merubah bagian-bagian yang eror pada mixed conten, dan berhasil membuat sambungan protokol https pada blog anda aman sepenuhnya. Maka hal selanjutnya yang wajib anda lakukan adalah melakukan submit ulang pada Google Webmaster.


Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Submit Url Pada Webmaster Google

Daftarkan alamat url anda seperti anda membuat blog dari awal, dimana menggunakan alamat https://Domain blog anda. Pastikan agar semua artikel anda tersubmit dengan baik. Dengan memilih menu site map atau peta situs lalu masukan pilih submit dan masukan kode " Sitemap.xml"

6# Share Ulang Artikel Blog di Social Media

Setelah berhasil melakukan submit ulang pada google webmaster, anda bisa langsung melakukan share artikel blog anda pada social media seperti facebook, google plus, dan twetter agar dapat mudah terindex pada mesin pencari google.

Karena ketika migrasi dari http ke https maka jumlah share yang terindexs pada mesin pencari google kembali menjadi 0 apabila mengarah ke alamat baru yang sudah menggunakan https. Lakukan share manual dan minta teman anda mempromosikan juga melalui akun google plusnya.

7# Update Alamat Backlink Anda Yang Masih Menggunakan Http

Apabila anda memiliki sejumlah backlink yang beralamtkan masih menggunakan http, mungkin bisa anda ganti dengan https. Agar backlink yang diarahkan pada blog ana benar-benar menggunakan alamat https yang baru.

Dampak Yang Muncul Setelah Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Blogspot

 

Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Tanda Gembok Hijau Bila Protokol Https Berjalan Dengan Sempurna

Ketika anda merubah  protokol Http menjadi Https ada beberapa dampak yang akan muncul, tentu hal ini wajar terjadi karena adanya proses migrasi protokol yang dimana mesin pencari google mendata ulang data blog anda. Namun anda tidak perlu khawatir karena beberapa dampak ini tidak berlangsung lama. Dan berikut dampak yang akan muncul ketika anda merubah protokol http di custom domain.

1# Iklan Google Adsense Blank

Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot
Setelah Mengganti Https Maka Iklan Adsense Terkadang Blank


Yang pasti terjadi adalah hilangnya iklan Adsense pada blog anda, sehingga impresi pada iklan menjadi sangat menurun dan pendapatan anda akan menurun secara drastis. Namun anda tidak perlu khawatir karena hal ini tidak akan berlangsung lama hanya 1 sampai 2 hari saja setelah itu normal kembali.

2# Visitor Menurun Sekitar 20 - 30 %

Untuk visitor memang sedikit berkurang, mungkin biasa menadapat visitor 100 perhari bisa mendapat 70 perhari. Hal ini wajar karena proses migrasi https membutuhkan waktu untuk melakukan index kembali di mesin pencari google. Anda tidak perlu kahwatir karena visitor akan normal kemnali, bahkan nantinya akan lebih banyak lagi visitor yang datang ketika protokol https blog anda sudah terindex di google.

3# Index Sharing Social Media Kembali 0

Jelas untuk index sahring social media akan kembali 0 apabila anda menggunakan https, hal ini bisa anda atasi dengan melakukan share manual pada google plus maupun facebook. Tapi index social media tidak berpengaruh banyak terhadap posisi SERP pada google. Yang  paling penting adalah seberapa besar manfaat artikel anda terhadap pengunjung.

Dan dampak diatas bisa terjadi selama paling lama sekitar 1 minggu, jadi anda harus bersabar dan selalu pantau google webmaster. Dimana selalu memastikan artikel blog anda sudah terindex dengan sempurna di mesin pencari google. Demikian informasi yang kami buat semoga bermanfaat, terima kasih.

Posting Komentar untuk "Cara Merubah Protokol Http Menjadi Https Pada Custom Domain Blogspot"